SORBET STRAWBERRY MANGGA
Sorbet Strawberry :
250 gr buah Stawberry
80 - 100 gr gula pasir (tergantung rasa manis dari buahnya)
1/2 jeruk lemon, peras dan ambil airnya
Cara membuat:
1. Potong buah strawberry, lalu haluskan dengan blender, kemudian disaring. tuang gula pasir, aduk hingga gula mencair masukkan air peraan jeruk lemon, aduk rata, cicipin, apakah rasa manisnya sudah cukup atau tidak
2. taruh di freezer hingga 1/2 beku, blender supaya hasilnya lebih halus ( jika hasilnya ingin bagus sebaiknya diblender sebanyak 2x ) . Letakkan beberapa saat di freezer, setelah itu siap untuk dihidangkan
Sorbet Mangga :
250 ml buah mangga yg sudah di blender
5 ml air
80-100 gr gula pasir (tergantung ras manis dari buahnya)
2 gr parutan jahe
1/2 jeruk lemon, peras dan ambil airnya
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kecuali air jeruk lemon, lalu dimasak dengan api kecil selama 5 s/d 10 menit
2. Setelah itu disaring, kemudian masukkan air jeruk lemon.
3. Cicipi rasanya, apakah sudah cukup manis masukkan ke Freezer , lakukan sama seperti diatas hingga siap untuk dihidangkan.
Tip: Sorbet bisa disajikan normal, misalnya dengan irisan buah²an, tetapi ada pula yg menyajikan sorbet ( dibentuk bulat seperti ice cream) dengan dituangi Champagne.
PUDING CRÈME CARAMEL
Puding untuk 6 - 8 potong
Bahan:
250 ml susu
250 ml creme cair ( sahne )
200 gr gula pasir
3 butir telur
2 butir kuning telur
1 batang vanili, dipencet dan keluarkan isi nya.
Cara membuat:
a. Tuang susu dan creme cair kedalam panci, lalu masak dengan api kecil selama 5 menit an deh, tak lupa masukkan vanili kedalamnya. Setelah itu biarkan agak dingin.
b. 125 gr gula pasir dijadikan karamel, jangan sering diaduk krn keraknya bisa menempel, gunakan api yg sedang. Setelah warna karamel menjadi coklat (hati² jangan sampai gosong), matikan api. Tuang karamel secepatnya kedalam cetakan. Sisihkan sementara
c. sisa gula yg ada diaduk bersama seluruh telur (jangan dikocok terlalu kencang, cukup diputar), aduk rata hingga gula benar² tercampur.
d. Setelah itu tuang campuran susu dan creme yg sudah agak dingin (jangan panas2 dicampur). Aduk rata, setelah itu disaring, agar adonan lebih halus (tidak ada gumpalan²).
e. Tuang adonan yg sudah jadi kedalam cetakan.
f. Panaskan oven dengan suhu 150°c, masukan loyang yg bentuknya agak dalam dan diisi air. Letakkan cetakan puding yg sudah diisi kedalamnya. Panggang selama 50 -60 menit.
AREM-AREM ala Ida
Untuk: 22-25 potong ukuran sedang ( jika untuk dimakan sendiri gunakan ½ resep saja )
Bahan:
450 gr beras
1,05 l air
1 sdt garam
6 siung bawang merah, diiris /dicincang
4 sdm makan minyak goreng
Isi:
350 gr daging giling
2 buah wortel ukuran sedang, potong kotak² kecil
3 siung bawang putih dicincang halus
6 siung bawang merah dicincang halus
1 genggam daun seledri atau peterselie di iris
1 buah cabai merah, buang bijinya lalu di cincang halus
2 sdm kecap manis
lada serta garam secukupnya
2 sdm minyak goreng untuk menumis
Cara membuat:
1. Masak air hingga mendidih, lalu masukkan beras yg sudah dicuci. Sementara itu tumis bawang merah hingga harum, lalu masukkan kedalam aronan nasi, masak hingga air mengering. Dinginkan.
2. Untuk isi : tumis bawang merah hingga layu, lalu masukkan bawang putih. Masak hingga harum, setelah itu masukkan wortel, aduk rata beberapa menit. Lalu masukkan cabe serta daging giling, aduk hingga semua tercampur. Kemudian beri lada, garam serta kecap, masak hingga matang sambil dicicipi hingga memenuhi selera. Terakhir masukkan daun seledri atau peterselie. Angkat dan dinginkan.
3. Arem² siap untuk dibungkus. Jika ingin membungkus kalau bisa agak ditekan supaya hasilnya nanti benar² melekat. Kukus selama 30 menit.
RISOLES
Bahan Kulit: Untuk Panir:
200 gr tepung terigu 200 gr tepung panir
2 butir telur 2-3 butir telur, dikocok
350 ml susu cair minyak untuk menggoreng
1 ujung pisau garam
minyak untuk mengoles wajan
Bahan Isi:
200 gr daging sapi /ayam giling.
1/2 buah bawang bombay, dicincang halus.
1-2 siung bawang putih, dicincang halus.
1-2 batang wortel, potong kotak² kecil.
1 sdm daun seledri atau peterselie. dirajang halus.
1/2 ikat soun, potong, lalu rendam diair hangat hingga layu, tiriskan.
2-3 sdm minyak untuk menumis
lada, pala serta garam secukupnya.
Cara membuatnya:
1. 1.campur semua adonan kulit, aduk rata (tidak ada gumpalan) hingga siap untuk didadar.
2. 2.tumis bawang bombay hingga layu, masukkan bawang putih, tumis hingga harum. Kemudian masukkan daging giling, aduk rata. Setelah itu masukkan wortel, garam, lada serta pala. Aduk dan diamkan hingga matang sambil dicicipi.
3. 3.Jika rasanya sudah cocok, bisa dimasukkan soun serta daun peterselie, aduk sebentar. Jika sudah siap, sisihkan hingga dingin.
4. Ambil 1 lembar dadar, isi lalu lipat. Celupkan kedalam kocokan telur lalu gulingkan kedalam tepung panir. Siap untuk digoreng.
5. Paling cocok dimakan dengan cabe rawit, sweet sour sauce atau bumbu kacang untuk otak².
WAFEL
Untuk 3-5 orang
Bahan:
3 butir telur ( pisahkan kuning dan putihnya )
120 gr mentega
80 gr gula pasir
1 bungkus vanili/ gula vanili
1 sdt kayu manis bubuk
150 gr tepung terigu
1 ujung pisau baking powder
1/2 gelas air putih
Cara membuat:
1. Kocok putih telur hingga kaku, sisihkan.
2. Kocok mentega hingga putih, lalu masukkan gula dan kuning telur, kocok rata.
3. Masukkan tepung terigu beserta bubuk kayu manis, aduk perlahan.
4. Masukkan kocokan putih telur, aduk hingga benar² tercampur.
5. Terakhir masukkan air putih, aduk hingga adonan siap untuk dipanggang.
6. Waffel ini cocok dimakan dengan taburan gula halus, creme cair yg sudah dikocok serta saus dari buah chery.
MOUSSE AU CHOCOLATE
Untuk 2 orang
Bahan :
1 btr telur
2 sdm air
100 gr dark chocolate (45%)
1/2 lembar gelatin
1 cl rum
175 ml creme cair, kocok tetapi jangan sampai kaku
Cara membuat:
1. Potong lembaran gelatin, lembutkan dengan meletakkan didalam air.
2. Cairkan coklat didalam air yg mendidih (jangan dipanaskan langsung diatas kompor). Sisihkan sebentar.
3. Campur telur dan 2 sdm air, sambil dikocok didalam air yg mendidih, hingga berbusa. Setelah itu masukan gelatin yg telah lembut, kocok hingga benar² tercampur. Setelah itu masukkan campuran ini kedalam coklat yg sudah dilelehkan. Setelah itu masukan rum, aduk rata.
4. Jika sudah selesai, tinggal mencampurkan creme cair (yg sudah dikocok) dengan adonan no:3, aduk rata. Setelah itu, diamkan didalam lemari es selama kira 3 jam. Siap untuk dihidangkan
GETUK Milkmaid
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 15' Mudah 16 potong
BAHAN:
1 kg singkong yang bagus, kupas, cuci bersih
150 g kelapa setengah tua, kupas, parut, kukus
½ sdt vanili bubuk
200 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Putih
½ sdm margarin
pewarna kuning
Taburan:
150 g kelapa setengah tua, kupas, parut
CARA MEMBUAT:
Kukus singkong hingga empuk. Angkat, buang seratnya. Selagi masih panas, tumbuk singkong hingga halus.
Tambahkan kelapa, vanili, dan NESTLÉ MILKMAID® Putih. Aduk hingga tercampur rata.
Beri pewarna kuning, aduk rata. Ratakan di atas loyang datar.
Potong-potong ukuran 5x3 cm. Taburi masing-masing dengan kelapa parut.
Sajikan
KRIM LAPIS KELAPA MUDA
Sumber : Sahabat Nestlé
Mudah 6 gelas
Hiasan:
100 g daging kelapa muda, keruk kasar memanjang
50 g cokelat masak pekat, serut kasar memanjang
CARA MEMBUAT:
1. Aduk air dingin dengan gelatin bubuk hingga larut. Tim sambil aduk hingga bening.
2. Larutkan susu kental manis Milkmaid dengan air. Masak susu, kuning telur, gula dan larutan gelatin hingga kental. Angkat dan dinginkan.
3. Bagi adonan menjadi dua.
4. Campur sebagian dengan pewarna merah muda, aduk rata. Sisihkan.
5. Campur sisa adonan dengan daging kelapa muda. Sisihkan.
6. Tuang adonan krim berwarna merah muda dan adonan krim dengan kelapa muda secara bersamaan ke dalam 6 buah gelas saji @ volume 100 ml hingga terbentuk 2 lapisan vertikal.
7. Simpan dalam lemari pendingin hingga saat dihidangkan.
8. Hiasi dengan kelapa muda dan cokelat serut.
KROKET CARNATION
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 60' Mudah 14 buah
BAHAN: Saus:
500 g kentang tes, kupas, potong-potong kecil 1 sdm mentega
100 ml CARNATION® Evaporated 1 sdm tepung terigu
½ sdt merica bubuk 300 ml CARNATION® Evaporated
½ sdt pala bubuk 75 gr keju Cheddar parut
1 sdt garam 1 sdt mustard Dijon
75 gr keju Cheddar parut 1 sdt daun ketumbar cincang
minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT:
1. Bubuhi merica, pala, dan garam. Aduk rata. Angkat.
2. Campur bersama kentang dan keju. Aduk hingga rata.
3. Bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan lonjong @ 50 gram.
4. Gulingkan dalam tepung panir hingga rata. Celupkan ke dalam telur kocok lalu gulingkan kembali dalam tepung panir. Simpan dalam lemari es selama 30 menit.
5. Goreng kroket dalam minyak panas di atas api sedang hingga kuning keemasan.
6. Angkat dan tiriskan.
7. Saus: Panaskan mentega hingga leleh. Taburi terigu, aduk rata. Angkat.
8. Tambahkan bahan-bahan yang lain, aduk rata.
9. Masak di atas api kecil sambil aduk hingga kental. Angkat.
10. Sajikan kroket bersama Sausnya.
JELLY JERUK SEGAR
Untuk 4 gelas (Sumber: detikcom)
BAHAN:
1 buah jeruk Navel, kupas, ambil juring buahnya
15 g jelly bubuk putih tanpa aroma
200 g gula pasir
600 ml air
CARA MEMBUAT:
1. Susun juring jeruk di atas loyang datar. Sisihkan.
2. Aduk jelly bubuk dan gula.
3. Tuangi air, aduk rata.
4. Masak di atas api sedang hingga mendidih. Angkat, biarkan hingga uapnya hilang.
5. Tuangkan ke dalam loyang berisi jeruk. Biarkan hingga membeku.
6. Simpan dalam lemari es hingga dingin benar.
7. Sendoki jelly, taruh di gelas saji.
Sajikan dingin.
MORNING STAR
Untuk 1 orang (Sumber: detikcom)
BAHAN:
100 ml yoghurt tawar
1 sdm madu
1 buah pisang Ambon, kupas, potong-potong
100 g daging buah mangga, potong-potong
2 sdm cornflakes
CARA MEMBUAT:
1. Aduk yoghurt dengan madu hingga rata.
2. Taruh potongan mangga dan pisang dalam gelas atau mangkuk.
3. Beri campuran yoghurt.
4. Taburi cornflakes. Sajikan segera.
COKELAT SUSU REMPAH
Untuk 2 gelas (Sumber: detikcom)
BAHAN:
500 ml susu sapi segar
1 sdm cokelat bubuk bermutu bagus
5 cm kayu manis
5 butir biji kopi sangrai
2 butir kapulaga, jika suka
Taburan:
1/2 sdt kayu manis bubuk
1/2 sdt cokelat bubuk
CARA MEMBUAT:
1. Rebus susu, cokelat, kayu manis, dan biji kopi hingga mendidih.
2. Kecilkan api, biarkan beberapa saat. Angkat.
3. Tuang ke dalam gelas saji.
4. Taburi bahan Taburan. Sajikan.
TEH HIJAU SUSU
Untuk 2 gelas (Sumber: detikcom)
BAHAN:
400 ml susu sapi segar.
1 sdt teh hijau bubuk/macha.
2 sdm gula pasir, jika suka.
CARA MEMBUAT:
1. Rebus susu sapi segar hingga mendidih. Angkat.
2. Tambahkan teh hijau dan gula.
3. Aduk dan kocok dengan pengocok kawat kecil hingga berbuih dan tercampur rata.
4. Tuang dalam 2 buah gelas saji. Sajikan.
SANDWICH GULUNG
Untuk 1 orang
BAHAN:
3 lembar roti tawar putih segi empat, buang pinggirnya yang keras
2 lembar lettuce
1 lembar telur dadar
1 lembar daging asap atau corned beef
1 buah mentimun hijau, iris panjang kecil
Olesan, aduk rata:
2 sdm mayones botolan
1/4 sdt merica bubuk
1/4 sdt garam
CARA MEMBUAT:
1. Olesi salah satu permukaan roti dengan bahan Olesan hingga rata.
2. Taruh masing-masing roti di atas telur dadar, lettuce dan daging asap (bagian yang beroles menghadap ke bawah).
3. Olesi bagian atas roti dengan bahan Olesan.
4. Taruh irisan mentimun di salah satu sisinya. Gulung sambil padatkan hingga rapi.
5. Potong masing-masing menjadi 3 bagian.
Taruh dalam kotak bekal.
KOKTAIL BUAH SPECIAL
Untuk 6 orang (Sumber: detikcom)
BAHAN:
250 g dgaing buah melon oranye, potong dadu
2 buah kiwi, kupas, potong kasar
1 buah jeruk Navel, kupas, ambil juringnya
150 g nata de coco, tiriskan
1 sdm blueberry segar/beku
5 buah ceri segar/strawberry, bersihkan, potong-potong
KUAH, aduk jadi satu:
500 ml air masak
100 ml sirop strawberry
250 ml jus jeruk manis
CARA MEMBUAT:
1. Campur semua bahan menjadi satu.
2. Tuangi Kuahnya. Sajikan dengan es batu, jika suka.
PANCAKE
Untuk 12 buah (Sumber: detikcom)
BAHAN:
100 g tepung terigu
1 sdt penuh baking powder
50 g gula halus
200 ml susu cair
1 sdt garam
3 butir telur ayam, pisahkan kuning dan putihnya
Pelengkap:
Maple syrup
Mentega, potong-potong
CARA MEMBUAT:
1. Aduk tepung, baking powder, gula, susu, garam dan kuning telur hingga licin dan rata.
2. Kocok putih telur hingga kaku.
3. Masukkan ke dalam adonan terigu, aduk rata.
4. Panaskan wajan dadar antilengket, olesi sedikit minyak.
5. Tuangkan 1 sendok sayur penuh adonan ke dalam wajan. Masak hingga kedua sisinya matang. Angkat.
6. Taruh di piring saji. Sajikan hangat dengan pelengkapnya.
SANDWICH BUAH
Untuk 6 orang (Sumber: detikcom)
BAHAN:
1 buah tiger bread/French bread, iris melintang 1 cm
150 ml cream cheese
100 g nanas kalengan, potong kecil
2 sdm mayones botolan
1 kaleng jeruk Mandarin, tiriskan
6 lembar daun selada
CARA MEMBUAT:
1. Panggang sebentar irisan roti dalam oven panas. Angkat.
2. Olesi salah satu sisinya dengan cream cheese.
3. Aduk nanas dengan mayones hingga rata.
4. Taruh selembar daun selada pada selembar roti beroles cream cheese, beri jeruk Mandarin. Kerjakan bertumpuk setebal sesuai selera.
Sajikan.
KROKET ISI JAMUR KEJU
Untuk : 30 potong (Sumber: detikcom)
BAHAN:
2 sdm margarin
1 buah bawang bombay, cincang
150 gram tepung terigu
375 ml susu cair
1 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk
1 biji pala parut
5 sdm gula pasir
1 sdm kaldu bubuk rasa ayam
1 dada ayam, rebus matang potong dadu
1 sdm irisan daun bawang dan 1 sdm irisan seledri
Isi : keju cheddar potong dadu kecil atau jamur kancing utuh kecil
PANIR:
1 butir telur, kocok untuk memanir
150 gram tepung roti untuk memanir
Minyak untuk menggoreng
Pelengkap : cabai rawit atau saus sambal botolan
CARA MEMBUAT:
1. Panaskan margarin, tumis bawang Bombay hingg harum, masukkan tepung aduk rata.
2. Masukkan susu cair, garam, merica, pala, gula pasir dan kaldu bubuk rasa ayam, masak hingga menjadi adonan yang kental.
3. Masukkan ayam, wortel, irisan daun bawang dan seledri, aduk rata, masak hingga menjadi adonan yang kalis, tidak lengket di wajan dan matang angkat, dinginkan.
4. Ambil satu sendok makan adonan, isi dengan keju atau jamur, bentuk bulat, lakukan terus hingga seluruh adonan habis.
5. Celupkan kedalam telur dan balut dengan tepung roti, simpan dalam lemari pendingin selama 1 jam.
6. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kecoklatan, angkat sajikan hangat.
ECLAIR
Untuk : 35 buah (Sumber: Indosiar.com)
BAHAN: ISI:
250 ml air 250 ml susu cair
125 gram margarine 80 gram gula pasir
2 sdm gula pasir 2 kuning telur
125 gram tepung terigu 25 gram tepung maizena
4 butir telur 1 sdt vanili bubuk
rhum secukupnya, bila suka
100 ml krim kental, kocok saat dingin
hiasan : 50 gram cokelat masak lelehkan dan krim hias
CARA MEMBUAT:
1. Didihkan air bersama margarin dan gula, masukkan tepung terigu, aduk rata dan masak hingga menjadi pasta yang kalis, angkat.
2. Setelah uap panasnya hilang, masukkan telur satu persatu sambil diaduk hingga menjadi adonan yang kental.
3. Panaskan oven dengan temperatur 180 derajat, dan siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin.
4. Cetak kue sus dengan menggunakan kantong hias dan tube bintang, panggang selama 20 menit.
5. Isi : campur susu dengan gula, masukkan telur, aduk rata, tambahkan maizena dan vanili bubuk, aduk rata, didihkan dan masak hingga mengental dan mendidih kembali, angkat, beri rhum, hilangkan uap panasnya, campur dengan krim kental yang telah dikocok, aduk rata.
6. Penyelesaian : isi kue sus dengan isian, beri cokelat masak diatasnya dan hias dengan krim hias.
LUPIS
Untuk 20 buah (Sumber: detikcom)
BAHAN:
750 g beras ketan yang bagus, cuci, tiriskan
1-2 sdm air kapur sirih
daun pisang
100 g kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang, kukus dengan
1/2 sdt garam
Saus Gula Merah:
250 g gula merah, sisir halus
100 g gula pasir
150 ml air
1 lembar daun pandan, potong-potong
CARA MEMBUAT:
1. Saus Gula Merah: Rebus semua bahan hingga mendidih dan larut. Angkat lalu saring. Biarkan hingga dingin.
2. Aduk beras ketan dengan air kapur sirih hingga rata.
3. Ambil 2 potong daun pisang, bentuk kerucut, isi dengan 3 sdm beras ketan. Lipat dan semat bagian bawahnya hingga berbentuk segitiga.
4. Rebus dalam air secukupnya selama 2 jam hingga lunak. Angkat dan dinginkan.
5. Buka pembungkusnya, lumuri dengan kelapa parut.
6. Sajikan dengan Saus Gula Merah.
BRUSCHETTA TUNA KEJU
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 20'
persiapan : 5' Mudah 10 buah
BAHAN:
1 sachet MAGGI® UDANG SAUS CABE
200 ml Air
1 buah Roti Prancis, iris serong
1 sdm Mayonnaise
3 sdm Margarin
1 kaleng Tuna siap pakai, suwir-suwir
50 gr Keju parut
CARA MEMBUAT:
1. Masak MAGGI® UDANG SAUS CABE dan air hingga masak dan mengental. Angkat.
2. Olesi roti dengan margarin hingga rata. Beri MAGGI® UDANG SAUS CABE dan mayonnaise, ratakan.
3. Taburi roti dengan tuna dan keju parut. Susun diatas loyang lalu panggang hingga kecoklatan dan rata, ± 15 menit dengan suhu 160ºC
ROTI GULUNG GORENG
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 25'
persiapan : 15' Sedang 6 buah
BAHAN: BAHAN DADAR:
6 lembar Roti tawar putih 3 butir Telur, kocok lepas bersama
50 ml Susu cair Nestlé Fresh Milk 1 sdt MAGGI® Seasoning
Daun selada
150 gram Kornet sapi BAHAN PENCELUP:
3 lembar Keju lembaran 2 butir Telur
100 gram Tepung roti kasar
CARA MEMBUAT:
1. Buat telur dadar sebanyak 3 lembar, potong kotak lebar.
2. Basahi roti tawar dengan susu cair lalu giling tipis.
3. Lapisi dengan selada dan telur dadar, keju lembaran, kornet, lalu gulung. dan padatkan.
4. Celup ke dalam telur lalu gulingkan di tepung roti.
5. Goreng sampai kering dan matang. Iris-iris sesuai selera.
PANCAKE TRIPLE KOKO
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 60' Sedang 4 porsi
Bahan Isi:
150 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat
100 ml Air
100 g Cokelat masak pekat/dark cooking chocolate, potong-potong
1 sdm Tepung maizena, larutkan dengan sedikit susu cokelat
25 g Nestlé Koko Krunch
CARA MEMBUAT:
1. Campur semua bahan kering menjadi satu dalam mangkuk.
2. Larutkan NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat dengan air.
3. Tuangkan susu ke dalam mangkuk berisi campuran terigu sambil aduk rata.
4. Tambahkan telur dan mentega leleh. Aduk hingga licin. Diamkan selama 30 menit.
5. Panaskan wajan dadar anti lengket. Tuang adonan hingga berbentuk bundar 8 -10 cm.
6. Masak hingga bagian bawahnya kecokelatan dan matang. Angkat.
7. Isi:
8. Larutkan NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat dengan air.
9. Masak susu dan cokelat menjadi satu hingga cokelat leleh.
10. Tuangi larutan maizena, aduk hingga kental dan mendidih. Angkat dan biarkan hingga hangat dan kental.
11. Tuang dalam kantong semprotan kue. Semprotkan ke permukaan pancake. Taburi KOKO KRUNCH®. Tumpuk dengan satu pancake lainnya. Semprot permukaannya dengan adonan isi. Beri KOKO KRUNCH®.
PUDING AGAR-AGAR SRIKAYA MANADO
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 40'
persiapan : 20' Mudah 30 buah
BAHAN:
Lapisan Gula Merah: Lapisan Srikaya:
2 bungkus agar-agar bubuk warna putih 1 bungkus agar-agar bubuk warna putih
200 gr gula merah, sisir 200 gr gula merah, sisir
1 kaleng MILKMAID® Kental Manis Putih 2 kuning telur
½ sdt garam ½ sdt garam
½ sdt vanili 2 lembar daun pandan
1400 ml air 700 ml santan kental (dari 1 butir kepala +
500 ml air)
CARA MEMBUAT:
1. Agar-agar: Campur agar-agar, gula merah, MILKMAID® Putih, garam, vanili dan air, aduk rata. Masak di atas api sedang hingga mendidih, angkat.
2. Tuang dalam cetakan, biarkan hingga agak mengeras, sisihkan.
3. Srikaya: Campur agar-agar , gula, kuning telur, garam, daun pandan, dan santan, aduk rata. Masak di atas api sedang hingga mendidih.
4. Tuang di atas agar-agar yang telah setengah mengeras. Simpan dalam lemari es hingga beku. Keluarkan sesaat akan disajikan.
ES CAMPUR
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 10'
persiapan : 15' Mudah 5 porsi
BAHAN:
250 gr Daging buah alpukat, kerok
200 gr Kolang – Kaling
200 gr Tape singkong, potong - potong
250 gr Kacang merah
200 gr Nangka, potong - potong
250 gr Cincau Hitam, potong - potong
200 gr Sekoteng / Merah delima
½ kaleng MILKMAID® Kental Manis Putih
Es Serut secukupnya
Sirup merah secukupnya
CARA MEMBUAT:
Campurkan semua bahan dalam gelas.
Tambahkan es serut, MILKMAID® dan sirup.
Sajikan segera.
ES LILIN BUAH
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 180'
persiapan : 30' Mudah 10 buah
CARA MEMBUAT:
1. Campur potongan buah segar menjadi satu. Sisihkan.
2. Larutkan MILKMAID® dengan air. Jerangkan di atas api kecil sambil aduk-aduk hingga mendidih.
3. Bubuhi vanili dan tuangkan larutan maizena, aduk hingga mendidih kembali.
4. Ambil sedikit adonan panas, tuangkan ke dalam telur kocok sambil aduk rata.
5. Tuangkan kembali ke dalam adonan panas, aduk hingga mendidih. Angkat.
6. Aduk-aduk hingga uapnya hilang dan dinginkan.
7. Siapkan cetakan es lilin, beri masing-masing 1 sdm campuran buah segar. Tuangi dengan adonan hingga hampir penuh. Tutup rapat.
8. Simpan dalam freezer hingga membeku. Lepaskan dari cetakan, sajikan.
Tips :
Jenis buah dapat disesuaikan dengan selera.
Sebagai pengganti cetakan es lilin bisa dipakai kantong plastik untuk es mambo.
ES MAMBO DISCO
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 180'
persiapan : 30' Mudah 6 buah
CARA MEMBUAT:
1. Isi tiap lubang cetakan es lilin dengan 1 sdt biskuit dan 1 sdt meisjes. Sisihkan.
2. Larutkan MILKMAID® dengan air. Jerangkan di atas api kecil sambil aduk-aduk hingga mendidih.
3. Tuangi larutan maizena, aduk kembali hingga mendidih.
4. Ambil sedikit adonan panas, tuangkan ke dalam kuning telur kocok, aduk rata.
5. Tuangkan kembali ke dalam adonan panas, aduk-aduk hingga mendidih. Angkat.
6. Biarkan hingga dingin.
7. Isi tiap lubang cetakan es lilin dengan adonan susu hingga hampir penuh.
8. Simpan dalam freezer hingga membeku. Lepaskan dari cetakan. Sajikan dingin.
KUE PISANG HUNKUE
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 45' Sedang 30 buah
BAHAN:
5 – 6 buah Pisang Nangka, kukus, potong menyerong setebal 1 cm
1 bungkus (120 gr) Tepung Hunkue
1 kaleng NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat
1100 ml – 1200 ml Air (Banyaknya air tergantung kualitas kelembaban tepung hunkue)
150 gr Gula Pasir
½ sdt Garam
½ sdt Vanili
30 lembar Daun Pisang, untuk membungkus
CARA MEMBUAT:
1. Campur tepung hunkue, NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat, air, gula, garam dan vanili.
2. Masak dengan api kecil, sambil terus diaduk-aduk supaya tidak gosong sampai mendidih dan mengental, angkat.
3. Ambil selembar daun, sewaktu masih hangat tuang 1 sendok makan ke atas daun, beri 1 potong pisang kukus, tutup dengan sedikit adonan, langsung lipat daun.
4. Kerjakan sampai adonan habis pada waktu adonan masih hangat.
5. Hidangkan setelah kue mengeras.
KUE PISANG LIPAT
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 45' Sedang 30 buah
CARA MEMBUAT:
Larutkan Milkmaid dengan air, sisihkan.
Taruh tepung terigu, ragi, baking powder, dan gula dalam wadah. Aduk rata, buat lubang di tengahnya.
Masukkan telur ke dalam lubang, aduk dengan sendok kayu hingga rata.
Tuangi margarin cair, aduk rata. Diamkan selama 30 menit.
Isi:
Panaskan mentega hingga leleh. Masukkan potongan pisang, aduk-aduk hingga pisang matang.
Taburi kayu manis, aduk rata. Angkat.
Panaskan wajan dadar di atas api kecil, olesi sedikit margarin. Tuangkan adonan hingga berbentuk lingkaran diameter 8-10 cm.
Beri pisang permukaannya, taburi keju. Tutup, masak hingga matang.
Angkat, lipat dua. Sisihkan. Kerjakan yang sama dengan sisa bahan.
MANGO SMOOTHIES
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 5'
persiapan : 5' Mudah 1 gelas
BAHAN:
100 gr Plain Vanilla Yoghurt (Non Fat, jika suka)
100 ml NESTLÉ® Low Fat Milk UHT
2 sdm Madu
1 scoop NESTLÉ® Ice Cream Classic Mango
CARA MEMBUAT:
Masukkan NESTLÉ® Ice Cream Mango dan semua bahan lain ke dalam blender, proses hingga halus.
MARSHMALLOW HOT CHOCOLATE
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 5'
persiapan : 5' Mudah 3 gelas
BAHAN:
30 g MILO®
1 sdt cokelat bubuk
60 g NESTLÉ® Dancow Full Cream
500 ml air hangat
50 ml sirop vanili
marshmallow
CARA MEMBUAT:
Aduk susu, cokelat bubuk, MILO® dan air hangat hingga larut.
Masak di atas api kecil hingga hampir mendidih. Angkat.
Masukkan sirop, aduk rata.
Tuang ke dalam cangkir. Beri marshmallow.
Sajikan hangat.
MILO CHOCOLATE MOUSSE
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 60'
persiapan : 10' Mudah 6 porsi
CARA MEMBUAT:
1. Tim coklat hingga meleleh ,lalu tambahkan kuning telur aduk rata hingga halus,angkat.
2. Masukan NESTLÉ® Ice Cream Vanilla dan larutan MILO®, kocok dengan whisk (kocokan kawat) hingga halus dan rata.
3. Tambahkan putih telur yang telah kaku, lalu kocok kembali hingga rata dan halus.
4. Tuang kedalam wadah yang menarik untuk anak-anak, lalu simpan dalam lemari es selama 1 jam.
5. Sajikan dengan tambahan coklat leleh dan permen untuk garnish.
6. Pembagian tugas memasak:
7. Ibu: Mengetim coklat, mengocok putih telur, menuang kedalam gelas saji
8. Anak: Memasukan Ice Cream dan MILO, mengaduk dengan kocokan kawat.
PUDING BROWNIES SAUS KARAMEL
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 30' Sedang 10 potong
CARA MEMBUAT:
Siapkan loyang persegi panjang bervolume 1 ½ liter, basahi air matang. Sisihkan.
Aduk rata agar-agar bubuk, gula pasir, garam, MILKMAID Cokelat dan air, panaskan di atas api sedang sambil aduk-aduk hingga mendidih.
Larutkan kuning telur dengan sedikit adonan agar-agar panas, aduk rata. Tuangkan sedikit-sedikit ke dalam panci, sambil aduk terus agar tidak menyerabut. Didihkan sekali lagi, angkat. Tuangkan adonan agar-agar sedikit-sedikit sambil terus dikocok dengan mixer berkecepatan rendah ke dalam putih telur kocok hingga rata.
Masukkan brownies, aduk rata dengan spatula karet hingga agar-agar bersuhu ruang. Tuangkan ke dalam loyang. Biarkan membeku. Simpan dalam lemari pendingin hingga waktu saji. Potong-potong, sajikan bersama saus karamel dan hias dengan irisan buah peach kalengan.
Saus Karamel Susu: Panaskan gula pasir di atas api kecil hingga leleh merata dan berwarna keemasan. Masukkan mentega dan garam, aduk-aduk hingga mentega leleh. Tuangkan MILKMAID Putih, aduk rata dan masak hingga kental. Angkat, sisihkan.
Tips :
Untuk mendapatkan puding busa yang bagus, tuangkan adonan agar-agar yang sudah hilang uapnya dan mendekati suhu kamar ke dalam putih telur yang dikocok kaku sedikit-sedikit sambil kocok terus dengan mixer berkecepatan rendah hingga rata. Setelah rata, matikan mixer, aduk-aduk terus dengan spatula hingga puding hampir dingin, baru tuangkan ke dalam loyang.
PUDING CAPPUCINO
Sumber : Sahabat Nestlé
Mudah 8 gelas
CARA MEMBUAT:
1. Larutkan NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Putih dan air. Masak bersama agar-agar, dan NESCAFÉ di atas api sedang sambil aduk-aduk.
2. Setelah adonan panas, ambil sedikit campur dengan kuning telur dan aduk hingga rata.
3. Masukkan kembali ke dalam adonan, masak hingga mendidih. Angkat.
4. Kocok putih telur hingga kaku. Masukkan adonan sedikit-sedikit sambil kocok hingga rata.
5. Tambahkan bola-bola MILO®.
6. Tuangkan dalam gelas-gelas saji. Simpan dalam lemari es hingga saat disajikan. Semprot dengan krim kocok, taburi dengan cokelat SMARTIES®
7. Sajikan dingin.
PUDING JERUK SAUS VLA COKELAT
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 15' Mudah 8 buah
CARA MEMBUAT:
1. Siapkan 8 buah cetakan agar-agar @ bervolume 125 ml, basahi air matang. Atur 2 juring jeruk mandarin kalengan di dasar cetakan. Sisihkan.
2. Dalam panci, taruh agar-agar bubuk, gula pasir, garam, air jeruk peras, MILKMAID Putih dan air. Aduk rata, jerangkan di atas api sedang hingga mendidih.
3. Larutkan kuning telur dengan 2 sdm adonan agar-agar, lalu tuangkan ke dalam panci. Aduk rata dan didihkan sekali lagi. Angkat, aduk-aduk terus hingga uapnya hilang dan dingin. Tuangkan ke dalam cetakan agar-agar. Dinginkan. Sajikan bersama saus vla cokelat.
4. Saus Vla Cokelat: Dalam panci, taruh cokelat bubuk, tepung maizena, dan garam. Tuangi MILKMAID Cokelat dan air, aduk rata. Jerangkan di atas api sedang sambil aduk-aduk, sisihkan. Larutkan kuning telur dengan sedikit larutan susu panas hingga rata. Lalu masukkan ke dalam panci sambil terus aduk agar telur tidak menyerabut. Masak terus hingga kental. Angkat, sisihkan.
Tips :
Jika ingin aroma jeruk lebih kuat, tambahkan 2 tetes esens jeruk ke dalam adonan agar-agar. Agar kuning telur tidak menyerabut, larutkan kuning telur dengan adonan agar-agar panas, aduk rata. dengan cara ini suhu telur menjadi hangat mendekati suhu agar-agar mendidih. Tuangkan sedikit-sedikit larutan telur ini ke dalam agar-agar mendidih sambil diaduk terus hingga hasilnya kental dan tidak berserabut.
PUDING KENTANG
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 45'
persiapan : 30' Sedang 12 potong
Hiasan Kulit Jeruk Karamel:
2 sdm gula pasir berbutir halus
1 sdm air
½ buah jeruk lemon, parut kulitnya
CARA MEMBUAT:
Alasi loyang bulat bervolume 1 ½ liter dengan kertas roti, lalu oles seluruh sisi loyang dengan margarin.
Lapisan Kentang:
1. Kukus kentang hingga matang, angkat lalu haluskan segera.
2. Tambahkan tepung terigu, mentega, MILKMAID Putih, garam, dan vanili bubuk. Aduk rata, sisihkan.
3. Kocok kuning telur, putih telur, dan gula pasir hingga kental dan mengembang.
4. Tuangkan ke dalam adonan kentang, aduk rata lalu masukkan ke dalam loyang, ratakan. Kukus dalam dandang panas selama 25 menit hingga matang. Angkat.
5. Atur biskuit cokelat di atas lapisan kentang dengan cara menancapkan setengah bagian biskuit ke dalam lapisan kentang, beri jarak di antaranya. Sisihkan.
Lapisan Busa:
1. Dalam panci, campur agar-agar bubuk, gula pasir, garam, MILKMAID Putih, air dan pewarna merah. Aduk rata, masak di atas api sedang hingga mendidih.
2. Kocok putih telur hingga kaku, lalu rendahkan kecepatan mixer dan tuangkan larutan agar-agar panas sedikit-sedikit ke dalam putih telur kocok sambil terus kocok hingga rata dan larutan agar-agar agak dingin.
3. Tuangkan lapisan busa di atas lapisan kentang berbiskuit, ratakan. Dinginkan.
4. Potong-potong jika akan disajikan. Beri hiasan kulit jeruk karamel.
5. Kulit Jeruk Karamel: Panaskan gula pasir di atas api kecil hingga leleh, tuangi air, didihkan hingga gula larut. Masukkan kulit jeruk lemon, aduk hingga karamel menempel pada kulit jeruk. Angkat.
Tips :
1. Cara menancapkan biskuit ke dalam kentang bisa tegak lurus, bisa juga agak menyerong, tergantung pola iris yang diinginkan.
2. Kocok putih telur di wadah kering bebas minyak hingga kaku benar dan tidak mengandung air lagi supaya lapisan busa tidak pecah.
3. Kupas kulit jeruk tipis sekali, tidak ada bagian yang putih karena bagian putih ini menyebabkan pahit.
PUDING KOKO SNOWING
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 10'
persiapan : 15' Sedang 15 potong
VLA:
1 kaleng MILKMAID® Kental Manis Putih
2 lembar daun pandan
½ sdt vanilla
600 cc air
2 sdt maizena
CARA MEMBUAT:
Campur DANCOW® dan gula pasir dengan 200 ml air, lalu tambahkan 75 gr Koko Krunch® dan blender sehingga menjadi shake KOKO KRUNCH®.
Campur agar-agar bubuk, garam, vanili dengan 400ml air, tuang shake KOKO KRUNCH® kedalam campuran agar-agar aduk rata.
Masak agar-agar dengan api sedang hingga mendidih sambil terus diaduk-aduk, angkat tuang agar- agar kedalam cetakan sesuai selera, taburi dengan sisa Koko Krunch® bagian atas puding.
Dinginkan dalam lemari pendingin, lalu sajikan dengan vla.
Vla :
Campur semua bahan menjadi satu, masak vla dengan api kecil sambil terus diaduk hingga mendidih dan mengental.
Angkat dan dinginkan, sajikan sebagai pelengkap puding.
PUDING MARKISA LAPIS
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 30' Sedang 16 potong
CARA MEMBUAT:
1. Lapisan I:
Rebus susu MILKMAID putih dengan agar-agar dan kopi hingga panas.
Ambil sedikit adonan panas, campur dengan kuning telur. Aduk rata, tuang kembali ke dalam adonan agar-agar. Didihkan. Angkat.
Tuang dalam loyang puding volume 1.5 liter atau 6 buah gelas berkaki. Sisihkan.
2. Lapisan II:
Rebus susu MILKMAID putih, sirup markisa dan agar-agar hingga mendidih. Angkat.
Kocok putih telur sampai kaku. Tuangkan adonan agar-agar panas sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata.
Tambahkan sari markisa dan pewarna kuning. Aduk rata.
Tuang ke dalam loyang atau gelas berisi adonan kopi. Biarkan hingga dingin dan keras.
3. Saus :
Masak larutan susu MILKMAID putih hingga panas.
Aduk maizena dan kuning telur hingga rata. Tuangi sedikit adonan panas, aduk.
Tuangkan kembali, masak hingga kental. Tambahkan markisa, aduk rata. Angkat.
Sajikan puding dengan sausnya. Taburi isi markisa, jika suka.
PUDING TAPAI KUKUS
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 60'
persiapan : 15' Mudah 6 porsi
CARA MEMBUAT:
4. Siapkan pinggan tahan panas atau mangkuk-mangkuk kecil yang tahan panas.
5. Ambil separuh bagian tapai ketan hijau dan hitam. Atur di dasar masing-masing mangkuk. Sisihkan.
6. Kocok telur dan gula hingga gula larut. Sisihkan.
7. Larutkan MILKMAID® dengan air. Tambahkan vanili, aduk rata.
8. Masukkan telur kocok, aduk hingga rata.
9. Tuangkan adonan ke dalam mangkuk-mangkuk berisi tapai.
10. Taruh dalam dandang panas, bungkus tutup dandang dengan serbet bersih.
11. Kukus selama 30 menit hingga agak beku. Taburi masing-masing dengan sisa tapai. Beri sepotong daun pandan. Kukus kembali selama 30 menit.
12. Angkat. Sajikan dingin atau hangat.
PUDING TAPE KETAN HITAM
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 75' Sedang 1 loyang
CARA MEMBUAT:
1. Kocok gula pasir dan telur sampai naik, lalu masukkan margarine dan larutan susu. Kocok kembali hingga tercampur rata.
2. Olesi pinggan tahan panas dengan margarine, tuangkan ½ bagian tape ketan hitam ratakan, tuangi adonan susu, tuangkan kembali sisa tape ketan hitam, ratakan.
3. Panggang dalam oven. Setelah matang dan mengeras keluarkan dari oven.
4. Hidangkan bersama saus karamel.
5. Saus karamel:
6. Campurkan kuning telur dan terigu sampai halus, tuangkan susu lalu aduk-aduk sampai halus.
7. Gosongkan gula dengan api kecil sehingga menjadi karamel, tuangkan cairan tepung, aduk-aduk sampai saus karamel mendidih, angkat.
8. Setelah dingin, masukkan rhum bila suka.
9. Siramkan saus karamel ini ke atas puding tape ketan hitam.
PUDING TEH HIJAU
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 15'
persiapan : 15' Mudah 12 potong
CARA MEMBUAT:
1. Karamel:
Panaskan gula pasir di atas api kecil hingga meleleh merata dan berwarna keemasan. Tuangi air, didihkan hingga gula larut. Angkat, biarkan uapnya hilang.
Tuangkan karamel ke dalam loyang/pinggan tahan panas bervolume 1 liter hingga merata ke dasar pinggan.
2. Puding:
Aduk rata matcha / maccha, gula pasir, agar-agar bubuk, MILKMAID Putih dan air. Didihkan di atas api sedang sambil aduk-aduk terus hingga gula larut.
Angkat, tuangkan ke dalam loyang/pinggan tahan panas berlapis karamel. Biarkan membeku. Simpan dalam lemari pendingin. Potong-potong jika akan disajikan.
Tips :
Matcha/Maccha adalah teh hijau Jepang berbentuk bubuk, beraroma khas yang mewah, enak, dan bersifat ‘kental’ jika dicampur dengan bahan lain serta menghasilkan warna hijau yang cantik. Matcha/Maccha bisa diperoleh di gerai khusus makanan Jepang. Dikemas dalam kaleng hampa udara. Jika tidak ada Matcha/Maccha, bisa diganti dengan teh hijau Jepang bentuk celup. Pakai air dalam resep ini yang dipanaskan dulu, taruh 1 bungkus teh celup, larutkan hingga berwarna hijau terang yang bagus. Sisihkan teh celupnya, biarkan air teh hijau dingin sebelum diaduk bersama agar-agar bubuk dan bahan lain. Jika memakai teh hijau celup buatan lokal, tambahkan 2-3 tetes pewarna hijau, aduk bersama 2 kuning telur dan 50 ml larutan agar-agar panas.
SAMOSA
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 90'
persiapan : 30' Sedang 20 potong
Cara membuat :
Kulit
Panaskan mentega hingga leleh. Tumis bawang Bombay dan bawang putih, aduk hingga layu.Bubuhi bumbu kari,aduk hingga harum. Masukkan daging ayam, aduk hingga matang.
Tambahkan kacang polong, kentang, dan cabai hijau. Aduk hingga layu. Taburi tepung terigu, aduk hingga rata.Tuangi susu, aduk-aduk hingga mendidih. Bubuhi MAGGI® Kaldu Sapi dan merica. Masak hingga kental dan matang. Angkat.
Isi:
Isi tiap potongan adonan dengan 1 sdm adonan isi. Lipat bentuk segi tiga. Tekan-tekan sisinya hingga rapat.
Isi tiap potongan adonan dengan 1 sdm adonan isi. Lipat bentuk segi tiga. Tekan-tekan sisinya hingga rapat.
SANDWICH BERGIZI
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 15'
persiapan : 10' Mudah 2 porsi
Bahan
6 lembar Roti tawar segi empat
100 gr Kornet Sapi
4 lembar Keju Lembaran
400 ml Susu Cair NESTLÉ® UHT Fresh Milk
2 butir Telur Ayam, kocok lepas
Margarine untuk menggoreng
Cara membuat :
Ambil 3 lembar roti tawar, olesi dengan margarine, lalu beri ½ bagian kornet pada lembaran roti I dan 2 lembar keju pada roti II, kemudian tutup dengan roti III.
Celupkan susunan sandwich ini ke dalam susu NESTLÉ® UHT Fresh Milk, lalu celup lagi ke dalam kocokan telur.
Goreng hingga kecoklatan kedua sisinya dengan margarine yang telah dipanaskan, angkat, tiriskan.
Kerjakan untuk 3 lembar roti lainnya.
Hidangkan dengan irisan daun selada dan buah jeruk mandarin sebagai penyegar.
SERABI SMART TRIX
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 5' Sedang 20 buah
Bahan :
500 gr tepung terigu
100 gr tepung beras
1 sdt baking powder
200 gr tape singkong, haluskan dengan garpu
2 butir telur
250 gr gula pasir
1000 ml air matang
150 gr mentega cair
200 gr Nestle Trix
Cara membuat :
Campur dan aduk rata tepung terigu, tepung beras dan baking powder, sisihkan
Kocok telur dan gula pasir hingga gula larut, masukkan campuran tepung terigu secara bertahap bergantian dengan air, aduk rata. Tambahkan tape singkong, aduk kembali.
Tuang mentega cair, aduk rata. Diamkan selama 30 menit sampai adonan mengembang.
Panaskan cetakan serabi dengan api kecil, lalu tuang adonan dalam cetakan, beri nestle Trix diatasnya panggang hingga matang.
SINGKONG TAPE KACANG MERAH
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 75'
persiapan : 15' Sedang 10 porsi
Bahan
1 kg Singkong, potong dadu, kukus hingga matang
150 gr Gula pasir
1 liter Air
3 lembar Daun pandan
200 gr Tape singkong, potong dadu
150 gr Kacang merah, rebus hingga matang
200 ml MILKMAID® Kental Manis Putih
Saus :
300 ml Santan kental
1 sdt Garam
2 sdm Tepung beras
Cara membuat :
Rebus gula pasir, air, dan daun pandan hingga kental. Masukkan singkong, masak hingga mengental, angkat.
Susun singkong, tape, dan kacang merah dalam mangkuk saji.
Saus: Campur semua bahan, masak hingga kental dan matang
Sajikan singkong dengan saus santan
SMARTIES® Kiddy
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 5'
persiapan : 5' Mudah 1 porsi
Bahan
NESTLÉ® Ice Cream Classic Quezong Quezo (Double Cheese)
NESTLÉ® Ice Cream Classic Strawberry
Bahan tambahan :
Buah peach kalengan, potong kecil – kecil
SMARTIES®, hancurkan kasar – kasar
Selai Strawberry, dipanaskan
Cara membuat :
Susun di dalam gelas 1 scoop Quezong Quezo +Buah peach +Classic Strawberry + Quezong Quezo + taburan SMARTIES® + Selai Strawberry
RUJAK ACEH
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 15'
persiapan : 15' Mudah 6 orang
Bahan
300 g daging mangga muda, serut halus panjang
300 g daging nanas, potong halus panjang
250 g pepaya mengkal, potong halus memanjang
250 g mentimun, iris kecil panjang
100 ml air jeruk nipis
100 ml air masak
es serut
Bumbu, haluskan:
8 buah cabai merah
6 buah cabai rawit merah
100 g gula pasir
2 sdt garam
Cara membuat :
Aduk air jeruk nipis dengan Bumbu Halus hingga rata.
Campur buah-buahan dengan campuran bumbu hingga rata.
Beri es serut.
Sajikan dingin.
PUDING SWEET MANGO
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 7'
persiapan : 5' Mudah 10 potong
Bahan
150 gr NESTLE® ICE CREAM MANGGO
150 gr mangga harumanis, iris tipis
1 bungkus (7 gr) agar-agar bubuk
400 ml air
150 gr gula pasir
Cara membuat :
Siapkan cetakan, susun irisan mangga di dasar cetakan, sisihkan.
Campur agar-agar, air dan gula pasir, masak hingga mendidih, angkat.
Kocok larutan agar-agar dengan mixer, tambahkan NESTLE® ICE CREAM MANGGO, kocok hingga tercampur rata.
Tuang ke dalam cetakan, lalu biarkan hingga dingin dan beku.
TALAM KURMA
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 35'
persiapan : 10' Mudah 8 buah
Bahan
50 gr sagu mutiara kering
3 lembar daun pandan, potong-potong
Adonan susu:
400 ml air
200 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Putih
3 butir telur ayam
½ sdt vanili bubuk
1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
150 gr kurma tanpa biji, potong-potong
Cara membuat :
Didihkan 1 liter air, rebus sagu mutiara hingga setengah matang. Angkat, tiriskan, siram air dingin. Tiriskan.
Taruh biji mutiara dalam mangkuk-mangkuk tahan panas. Kukus dalam dandang panas selama 15 menit. Angkat. Taburi masing-masing dengan sebagian kurma.
Adonan susu: Campur air, MILKMAID® Putih dan semua sisa bahan kecuali kurma.
Tuangkan ke dalam mangkuk-mangkuk berisi sagu.
Kukus dalam dandang panas selama 10 menit. Taburi permukaannya dengan sisa kurma. Kukus kembali hingga beku. Angkat.
Sajikan hangat.
TAPAI GORENG MANISE
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 10'
persiapan : 30' Mudah 12 buah
Bahan
500 gr tapai singkong mentega yang bagus kualitasnya
100 ml MILKMAID® Kental Manis Putih
75 gr kismis
12 lembar kulit lumpia ukuran 20x 20 cm, siap pakai
minyak untuk menggoreng
Hiasan:
75 mlMILKMAID® Kental Manis Putih
75 ml MILKMAID® Kental Manis Cokelat
Cara membuat :
Buang serat tapai, haluskan tapai.
Campur dengan MILKMAID® Putih. Aduk hingga rata.
Taburi kismis, aduk rata. Bagi menjadi 10-12 bagian.
Taruh tiap bagian tapai pada selembar kulit lumpia.
Lipat sambil gulung hingga berbentuk segi empat. Rekatkan ujungnya dengan sedikit air.
Goreng dalam minyak panas dan banyak di atas api sedang hingga kuning kecokelatan.
Angkat dan tiriskan.
Perciki permukaan tiap tapai goreng dengan MILKMAID® Putih dan MILKMAID® Cokelat. Sajikan.
BRUCHETTA SOSIS
Untuk: 12 potong (Sumber: Indosiar.com)
BAHAN:
1 Roti Perancis, panjang 70 cm, iri serong
2 sdm Margarine
3 sosis sapi, iris
2 lembar daging sapi asap, potong dadu kecil
6 tomat ceri, iris
OLESAN:
10 sdm mayonnaise
1 sdm susu kental manis
3 sdm saus tomat
2 sdm saus cabai
2 sdm bawang bombay cincang
1 sdm peterseli cincang
Taburan: Keju mozzarella, serut kasar
CARA MEMBUAT:
1. Roti Perancis, olesi margarine dan panggang sebentar
2. Olesan: Campur mayonnaise dengan susu kental manis, saus tomat dan saus, cabai, aduk rata, tambahkan bawang bombay cincang, aduk rata.
3. Ambil sepotong roti, olesi dengan olesan, taburi sosis, daging asap dan tomat, taburi keju mozzarella dan panggang hingga keju meleleh, angkat.
Sajikan hangat.
WAFEL SAUS MUDA
Untuk 20 buah
Bahan: 200 gram tepung terigu
1 sendok teh baking powder
50 gram gula pasir
50 gram margarin, dilelehkan
2 butir telur, kocok lepas
125 ml susu
1/4 sendok teh garam
Mentega untuk mengoles
Saus: Madu atau corn sirup
Cara Membuat:
1. Ayak tepung dan baking powder. Campurkan dengan gula, garam, margarin. Kocok lepas telur dan susu lalu masukkan ke dalam adonan. Aduk sampai rata.
2. Panaskan cetakkan wafel, tuang adonan ke dalam cetakan, masak sampai kering dan matang. Sajikan dengan madu atau corn sirup.
SUS BUNGA
Untuk: 20 buah
Bahan: 150 gram tepung terigu
1/2 sendok teh baking powder
275 ml susu
125 gram margarin
1/2 sendok teh garam
5 butir telur
Bahan Vla: 500 ml susu
60 gram tepung maizena
150 gram gula pasir
200 gram koktail buah
2 kuning telur.
Cara Membuat:
1. Buat kulit: rebus susu, margarin dan garam sampai mendidih. Masukkan tepung dan baking powder yang telah diayak, aduk sampai kalis. Angkat dari api lalu dinginkan. Masukkan telur satu persatu sambil di-mixer. Masukkan ke dalam plastik segitiga yang diberi spuit. Semprotkan ke loyang yang telah dioles margarin. Panggang sampai mekar dan kering.
2. Rebus bahan vla sampai mendidih. Angkat dari api, tambahkan kuning telur, aduk lalu panaskan lagi sambil ditambahkan koktail buah. 3. Isi kue sus dengan vla susu, beri hiasan buah ceri.
KRIM YOGHURT
Untuk: 3 gelas
Bahan: 200 ml susu,
200 ml yoghurt rasa jeruk,
25 gram tepung maizena,
50 gram gula pasir,
1/2 bungkus agar-agar bubuk putih,
2 tetes pewarna kuning,
2 butir kuning telur,
100 gram jeruk kaleng, dicincang kasar
Cara Membuat:
1. Rebus susu, yoghurt, tepung maizena, gula pasir, dan agar-agar. Setelah mendidih, matikan api. Ambil adonan sebanyak dua sendok sayur, masukkan ke kuning telur, aduk, lalu tuang lagi ke adonan susu. Setelah mendidih, angkat.
2. Bagi adonan menjadi 2 bagian. Beri warna kuning, sebagian lagi biarkan putih, tambahkan jeruk kaleng.
3. Masukkan masing-masing adonan ke plastik segitiga. Tuang ke gelas secara bergantian, kuning lalu putih, sampai adonan habis.
DONAT ala Ida
Bahan:
375 gr Tepung Terigu
150 ml Susu cair hangat
40 gr mentega
1 butir Telur ukuran sedang
40 gr Gula pasir
½ sdt Garam
¾ bungkus ragi instant ( pakai sesuai petunjuk )
* catt: biasanya dipembungkus ada aturan pemakaian/perbandingan antara tepung terigu dengan yeast.
Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Campur gula dan mentega, kocok hingga lembut. Lalu masukkan telur serta garam, kocok hingga rata.
2. Tepung terigu dibagi menjadi 2 bagian. Bagian pertama di campur dengan yeast, sisanya dimasukkan ke dalam kocokan mentega,telur dan gula.
3. Masukkan tepung sedikit demi sedikit sambil diselingi susu cair, kocok/aduk perlahan hingga benar² tercampur
4. Lalu masukkan sedikit demi sedikit campuran tepung + yeast, uleni dengan tangan hingga adonan kalis ato tidak lengket lagi.
5. Diamkan adonan dengan meletakkan ditempat yg hangat, jangan lupa untuk menutupinya dengan kain yg lembab selama 1 jam ( biasanya besar adonan menjadi 2x)
6. Setelah itu cetak adonan dengan menggunakan cetakan donat atau bisa dibentuk sesuai dengan keinginan. Diamkan selama 30 menit dengan ditutupi kain yg lembab.
7. Siap untuk digoreng hingga kuning kecoklatan. Dinginkan, baru kemudian bisa Anda hias sesuai dengan keinginan.
KUE GREEN
Untuk : 20 potong (Sumber: Indosiar.com)
BAHAN:
Kulit : Isi :
250 gram tepung terigu 200 gram kacang tanah
1/2 sdm tepung sagu 50 ml air
1 sdm susu bubuk 100 gram gula pasir
2 kuning telur 1 sdt essens almond
5 sdm air es Olesan : 1 butir telur
100 gram margarine Taburan : gula pasir, secukupnya
100 gram lemak lipat/korsveL
CARA MEMBUAT:
1. Campur tepung terigu dengan tepung sagu, susu bubuk, kuning telur dan air cs, aduk rata, tambahkan margarine dan uleni hingga kalis.
2. Pipihkan adonan oleskan korsvet, ratakan dan adonan lipat 2, diamkan sebentar, dan lipat dua kembali sebanyak 4 kali, setiap melipat istirahatkan sebentar.
3. Isi: Kacang tanah sangrai, kemudian tumbuk, sebagian kasar dan sebagian halus, didihkan air dan gula masukkan kacang, aduk rata, angkat, dinginkan.
4. Pipihkan adonan setebal 3 mm, taruh isian ditengah, lipat dan potong menurut selera, taruh dalam loyang yang telah dioles margarine, olesi kue dan taburi dengan gula pasir.
5. Panggang dalam oven dengan temperature 180 derajat Celsius selama 20 menit, hingga matang kecoklatan.
BINGKE - KALIMANTAN
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 60'
persiapan : 30' Mudah 12 potong
BAHAN:
100 gr gula pasir
6 butir telur ayam
½ sdt vanili bubuk
1 sdm tepung terigu,larutkan dalam 4 sdm air
200 ml MILKMAID® Kental Manis Putih, larutkan dengan
250 ml air
2 lembar daun pandan, potong-potong
CARA MEMBUAT:
1. Kocok gula, telur, dan vanili hingga berbuih dan gula larut.
2. Tambahkan larutan terigu, aduk rata.
3. Masukkan larutan susu MILKMAID® Putih dan pandan, aduk rata.
4. Semir pinggan segi empat 18 cm dengan sedikit margarin. Tuang adonan ke dalam pinggan.
5. Siapkan pinggan segi empat yang lebih besar, isi dengan air.
6. Taruh pinggan berisi adonan ke dalam pinggan berisi air.
7. Panggang dalam oven panas 180° C selama 1 jam hingga kecokelatan dan beku.
8. Angkat, dinginkan. Potong-potong.
CARA BIKANG SUSU - Surabaya
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 90'
persiapan : 15' Sedang 25 buah
CARA MEMBUAT:
1. Campur tepung beras, sagu, dan tepung terigu hingga rata.
2. Didihkan 150 ml MILKMAID® Putih dan 150 ml air ,angkat. Tuang ke dalam campuran tepung terigu, aduk hingga rata dan tepung matang.
3. Tuang 300 ml MILKMAID® Putih, 300ml air dan garam, aduk hingga tercampur rata. Uleni dengan cara memukul-mukul adonan dengan tangan hingga adonan terasa ringan. Sisihkan dan diamkan adonan selama 1 jam. Ambil setengah bagian adonan dan beri pewarna hijau atau cokelat.
4. Panaskan cetakan carabikang, olesi dengan minyak. Tuang adonan putih setengah tinggi cetakan, masak di atas api kecil hingga setengah matang. Tuang setengah bagian atasnya dengan adonan hijau atau cokelat. Masak hingga adonan matang dan berlubang-lubang.
4.Cungkil carabikang hingga mekar, olesi areh. Angkat dan sajikan.
Tips :
Untuk menghasilkan carabikang yang berserat, sewaktu menguleni adoan, pukul-pukul adonan dengan tangan hingga adonan terasa ringan.
Sebaiknya simpan adonan lebih dari 1 jam, karena semakin lama disimpan semakin bagus serat yang dihasilkan.
Panaskan cetakan terlebih dahulu, baru tuang adonan.
CHICKEN FILLET SANDWICH
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 10'
persiapan : 40' Mudah 6 buah
Pelengkap :
3 lembar daun selada
100 gr mayonnaise
50 gr saus sambal
1 buah tomat, iris tipis
1 buah timun , iris tipis
CARA MEMBUAT:
Isi: lumuri fillet ayam dengan lada, garam, kecap manis, MAGGI® Kaldu Ayam dan MAGGI® Saus Tiram, biarkan selama 30 menit.
Panaskan margarine, tumis bawang putih lalu masak ayam hingga matang dan kecoklatan.
Siapkan roti lalu isi dengan ayam dan bahan pelengkap
CHOCOLATE CHEESE MOUSSE
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 180'
persiapan : 25' Sedang 16 gelas
CARA MEMBUAT:
Adonan A : campur semua bahan A lalu aduk hingga halus dan rata. Tekan-tekan didasar gelas, lalu simpan dalam lemari es hingga mengeras.
Adonan B : kocok krim keju dan gula hingga lembut, tambahkan cokelat cair, aduk rata. Tuang larutan gelatin, aduk rata.
Masukkan NESTLÉ® Ice Cream Chocolate dan kirsch, aduk hingga halus.
Susun dark cerry filling diatas adonan A yang telah mengeras, lalu tuang adonan B dan ratakan. Simpan dalam lemari es selama 3 jam hingga keras.
Sajikan dingin bersama garnish buah dark cherry segar, jika suka.
CINNAMON TIRAMISU
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 10' Mudah 6 gelas
BAHAN:
6 sdt Nescafé Classic®
6 sdm air panas
2 sdm rhum/brandy, jika suka
60 g gula pasir
300 g mascarpone cheese
300 g whipped cream/krim kocok
1 sdt kayu manis bubuk
10 buah biskuit lady finger
2 sdm cokelat serut
CARA MEMBUAT:
1. Campur kopi dengan air panas, rhum dan 40 g gula pasir hingga rata.
2. Aduk sisa gula pasir dengan mascarpone, whipped cream dan kayumanis.
3. Potong-potong biskuit. Rendam sebagian dengan campuran kopi lalu taruh dalam 6 gelas pendek.
4. Taruh campuran mascarpone di atasnya, beri biskuit lagi dan tutup dengan mascarpone.
5. Simpan dalam lemari es selama 2 jam hingga membeku.
6. Taburi cokelat bubuk dan cokelat serut.
7. Sajikan dingin.
CORN & TUNA CUP
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 35'
persiapan : 30' Mudah 10 buah
CARA MEMBUAT:
1. Campur jadi satu : tuna, bawang putih, cabai iris dan daun seledri. Aduk hingga rata.
2. Lelehkan mentega, masukkan terigu, aduk–aduk sebentar. Masukkan susu CARNATION® Evap, aduk–aduk hingga tidak menggumpal.
3. Masak hingga mengental dan matang, angkat dan dinginkan.
4. Lalu campur dengan adonan tuna dan jagung kaleng, aduk rata.
5. Tambahkan telur, garam dan merica, aduk rata.
6. Tuang ke dalam cup–cup kertas, beri irisan cabai merah.
7. Panggang dalam oven bersuhu 170° C hingga matang kecokelatan, angkat.
8. Nikmat disajikan selagi hangat.
CROISSANT ISI AYAM MADU
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 7'
persiapan : 5' Mudah 2 porsi
CARA MEMBUAT:
Siapkan croissant, olesi dengan margarine, panaskan sebentar, sisihkan
Campur ayam fillet dengan remasan MAGGI® Kaldu Ayam, aduk rata.
Celupkan ke dalam putih telur, lalu gulingkan diatas HONEY GOLD® hingga rata.
Panaskan minyak goreng, lalu goreng fillet ayam hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan
Siapkan croissant, isi dengan bahan pelengkap dan beri 2 irisan ayam balut HONEY GOLD®
DONAT COKELAT
Sumber : Sahabat Nestlé
memasak : 30'
persiapan : 90' Sedang 12 buah
BAHAN:
1. Larutkan MILKMAID® Cokelat dengan air hangat. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu dan ragi, aduk rata.
3. Tambahkan telur dan margarin sambil uleni hingga rata.
4. Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis benar. Bulatkan adonan, taruh di tempat hangat selama 45 menit hingga mengembang dua kali semula.
5. Kempiskan adonan, bagi menjadi 12 bagian. Bulatkan masing-masing lalu bentuk dengan tangan hingga berlubang tengahnya.
6. Taruh di loyang bersemir minyak dan biarkan selama 10 menit hingga mengembang.
7. Panaskan minyak banyak di atas api kecil. Goreng donat hingga kecokelatan dan matang. Angkat, tiriskan dan dinginkan.
8. Olesan: Campur cokelat leleh dengan susu.
9. Olesi permukaan tiap donat dengan bahan olesan. Taburi dengan cokelat dan diamkan hingga mengeras. Sajikan.
Tips:
Agar donat matang sempurna dan mengembang, gunakan minyak banyak dan api kecil saat menggoreng.
KUE CUBIT UBI
Bahan-Bahan :
4 butir Telur
150 gram Gula pasir
¾ sdt Baking powder
200 gram Tepung terigu
100 gram Ubi kukus, dihaluskan
50 gram Margarin, dilelehkan
¼ sdt Vanilli
50 gram Meyses
Cara Mengolah :
1. Kocok telur dan gula sampai kaku, masukan ayakan tepung dan baking powder. Adukrata.
2. Tambahkan ubi, margarin, vanilli dan air. Diamkan adonan selama 10 menit
3. Panaskan cetakan kue cubit lalu tuang adonan, setelah setengah matang, taburkan meyses.
4. Tutup cetakan, diamkan hingga matang. angkat
KUE CUCUR
Bahan-Bahan :
450 ml air
150 gram gula merah, disisir halus
100 gram gula pasir
300 gram tepung beras
30 gram tepung terigu
minyak untuk menggoreng
Cara Mengolah :
1. Didihkan air, gula merah, dan gula pasir lalu saring.
2. Tuang ke dalam tepung beras dan tepung terigu sambil diuleni selama 15 menit.
3. Kocok-kocok dengan sendok sayur selama 20 menit.
4. Diamkan adonan selama 2 jam.
5. Panaskan minyak goreng dalam wajan kecil lalu tuang satu sendok sayur adonan.
6. Siram-siram lalu tusuk tengahnya dengan tusuk sate sampai kering.
7. Angkat lalu tiriskan.
BITTERBALLEN
Bahan-Bahan :
300 gram daging sapi cincang
75 gram tepung terigu, ayak
500 ml susu cair
2 siung bawang putih, rajang halus
1/2 buah bawang bombay, rajang halus
1 batang daun bawang, rajang halus
1/4 sendok teh pala bubuk
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
50 gram keju cheddar parut
3 sendok makan mentega
2 butir telur ayam, kocok
Tepung roti secukupnya
Cara Mengolah :
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay dengan mentega sampai harum.
2. Masukkan tepung terigu, aduk sampai rata.
3. Tambahkan susu, aduk sampai tepung tercampur rata dengan susu.
4. Tambahkan pala, garam, dan merica.
5. Masukkan daging cincang dan daun bawang. Masak sampai matang.
6. Tambahkan keju, aduk sampai keju agak meleleh. Angkat.
7. Bentuk adonan daging bulat-bulat dengan ukuran yang sedikit lebih besar dari kelereng.
8. Gulingkan pada telur kocok lalu gulingkan pada tepung roti.
9. Goreng hingga matang.
CAKWE
Bahan-Bahan :
500 gram tepung terigu
6 gram baking powder
12 gram gula
10 gram garam
6 gram ammonium karbonat
300 gram air
Cara Mengolah :
1. Campur tepung terigu dengan baking powder, ayak.
2. Masukkan gula, garam, amonium karbonat ke dalam air, larutkan sampai benar-benar larut.
3. Aduk campuran tepung terigu, baking powder dengan larutan yang sudah disiapkan selama kurang lebih 9 menit sampai kalis.
4. Diamkan selama kurang lebih 30 menit, tutup dengan plastik.
5. Uleni adonan selama kurang lebih 1 menit.
6. Tutup rapat adonan dengan plastik dan diamkan selama sekitar 8 sampai 14 jam.
7. Pipihkan adonan kira-kira setebal 0.5 cm, lalu potong selebar 1.5 cm atau sesuai selera.
8. Poles dengan air tipis-tipis pada salah satu permukaannya.
9. Susun dua, tekan tengah-tengahnya, tarik menurut selera.
10. Goreng pada minyak panas 185 C° sampai matang.
11. Sajikan hangat.
PANCAKE
Perkiraan Waktu Pembuatan : 30 Menit
Disajikan Untuk : 5 Orang
Bahan-Bahan :
250 gram Tepung terigu
50 gram Gula halus
3 butir Telur
5 gram Baking Powder
20 gram Susu bubuk
150 gram Susu cair
10 gram Margarin cair
100 gram Air
Cara Mengolah :
1.Campur terigu dengan semua bahan yang berbentuk bubuk, aduk rata.
2.Masukan bahan-bahan cair, aduk lagi sampai rata.
3.Diamkan adonan selama 10 menit.
4.Buat dadar tipis dengan ukuran sesuai selera.
5.Setelah matang taruh dalam piring, hias sesuai selera.
LEMPER AYAM
Bumbu yang dihaluskan
1 sendok teh ketumbar
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 butir kemiri
sedikit asam jawa
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
Cara membuat isi lemper :
1. Rebus ayam sampai lunak, lalu suwir-suwir tipis.
2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan dengan minyak.
3. Masukkan salam, lengkuas dan serai.
4. Setelah baunya harum masukkan ayam dan aduk-aduk supaya rata.
5. Tambahkan santan dan aduk lagi sampai kering.
Cara membuat lemper :
1. Rendam ketan dalam air selama kira-kira 2 jam, tiriskan.
2. Kukus ketan setengah masak (± 20 menit).
3. Siram dengan santan yang sudah di didihkan bersama garam dan daun pandan. Aduk rata.
4. Masukkan lagi ke dalam dandang dan kukus sampai masak (± 30 menit).
5. Setelah matang dinginkan ketan di atas tampah yang sudah dialasi dengan daun pisang.
6. Ratakan setebal 1 cm, lalu potong-potong ukuran 7 x 4 cm.
7. Isi tiap potong dengan 1 sendok teh isi lemper.
8. Gulung dan rapatkan ujung-ujungnya.
9. Bungkus dengan daun pisang.
Note : Isi lemper ini rasanya agak manis .
MARTABAK MANIS
Bahan-Bahan :
250 gram tepung terigu
375 cc santan, hangatkan sebentar
150 gram gula pasir
2 butir telur
1 sendok teh gist/ragi instan
1/4 sendok teh soda kue
50 gram kacang tanah, sangrai, kupas, cincang
50 gram biji wijen, sangrai
15 gram gula pasir
50 gram coklat/meisjes
50 cc susu kental manis
Cara Mengolah :
1. Masukkan ragi ke dalam santan hangat, aduk sampai larut dan berbuih, sisihkan.
2. Campur tepung terigu dan gula, buat lubang di tengahnya, lalu isi dengan telur.
3. Aduk sambil dituangi larutan santan sampai rata dan gula larut
4. Masukkan soda kue, aduk kembali, biarkan sekitar 15 menit di tempat hangat.
5. Panaskan penggorengan, olesi dengan margarin.
6. Tuang adonan, tunggu sampai naik.
7. Sebelum permukaannya mengering taburi dengan sebagian kacang tanah, wijen, gula pasir, coklat/meisjes, dan susu kental manis.
8. Lipat menjadi 2, angkat.
9. Sajikan hangat
SOUFFLE COKELAT
Disajikan Untuk : 3 Orang
Bahan-Bahan :
150 g dark chocolate
50 g mentega
3 butir telur
35 g gula
Cara Mengolah :
1. Lelehkan 50 g mentega.
2. Pisahkan kuning telur dan putih telur.
3. Iris-iris cokelat secara kasar, dengan menggunakan pisau bergerigi.
4. Olesi cetakan dengan mentega dan lapisi dengan gula.
5. Lelehkan cokelat, masukkan dalam mircowave selama kurang lebih satu menit, sampai meleleh, dan keluarkan sebelum hangus. Jangan menambahkan air. Atau anda dapat melelehkannya dengan menggunakan panci tim dengan air panas, tapi jangan gunakan air mendidih, Cokelat harus leleh hingga encer.
6. Campurkan dengan mentega, lalu campurkan kuning telur, sisihkan.
7. Kocok putih telurnya dengan gula sampai kaku. Aduk campuran cokelat, ratakan dari tengah ke pingir.
8. Pindahkan campuran cokelatke dalam cetakan, hati-hati jangan sampai mengenai pinggir cetakan karena akan menyebabkan cokelat menempel dan terbakar. Isilah sampai 3/4 penuh atau mendekati pinggiran cetakan.
9. Panggang dengan panas 170-180 derajat Celcius selama 7 sampai 8 menit (awasi). Bagian atas dan bagian dalamnya harus meyerupai spons ringan.
SUS ALA Bandung
Bahan-Bahan : Resep Sus Bahan Butter Cream :
225 ml air 125 gram mentega
100 gram margarin 50 gram mentega putih
1/2 sendok teh garam 50 gram susu kental manis
125 gram tepung terigu Rhum secukupnya
4 butir telur
Resep vla :
350 ml susu cair 1 kuning telur, kocok lepas
75 gram gula pasir 1/2 sendok makan mentega
25 gram tepung maizena Rhum secukupnya
1/4 sendok teh garam
Cara Mengolah : Cara Membuat Vla :
1. Rebus susu, gula, tepung maizena, dan garam sambil diaduk hingga meletup-letup..
2. Tuang tiga sendok adonan ke dalam kuning telur, aduk rata.
3. Tuang kembali campuran telur ke dalam adonan sambil terus diaduk hingga kembali meletup-letup. Angkat dari api lalu tambahkan mentega, aduk hingga agak dingin.
4. Setelah dingin, tambahkan rhum. Aduk rata.
Cara Membuat Butter Cream :
1. Kocok mentega dan mentega putih hingga lembut dan ringan. Masukkan susu kental manis, kocok lagi sampai lembut. Masukkan rhum. Aduk rata. Tambahkan vla dingin lalu aduk rata.
Cara Membuat Sus :
1. Rebus air, margarin, dan garam hingga mendidih.
2. Masukkan tepung terigu lalu aduk hingga kalis, angkat lalu dinginkan.
3. Setelah dingin, masukkan telur satu per satu sambil terus dikocok dengan mixer hingga kental dan rata. Semprotkan adonan ke atas loyang.
4. Panggang hingga mengembang dan kuning kecokelatan. Angkat, dinginkan.
5. Belah sus, masukkan isi lalu hidangkan.
SUS ISI VLA JERUK
Disajikan Untuk : 20 Orang
Bahan-Bahan : Soes : Vla :
75 gr margarin 1 kaleng jeruk mandarin, tiriskan airnya
25 gr butter 250 ml susu cair
200 ml air 75 gr gula pasir
1 sendok teh garam 50 gr tepung maizena
1 sendok teh baking powder 1 butir kuning telur ayam
100 gr tepung terigu 1/2 sendok teh vanili
3 butir telur ayam 50 ml air jeruk sunkis
Cara Mengolah : Membuat Soes :
1. Didihkan air, garam, butter dan margarin.
2. Masukkan tepung terigu, aduk hingga tercampur rata. Masak terus hingga terigu matang. Angkat dan dinginkan.
3. Masukkan baking powder dan telur satu persatu sambil aduk rata dan licin.
4. Masukkan ke dalam kantung spit. Cetak dalam loyang yang telah diolesi mentega
5. Panggang dalam oven bertemperatur 180 derajat Celcius selama 35 menit atau hingga kuning kecoklatan. Angkat.
Membuat Vla :
Campur Susu cair, gula pasir, maizena, kuning telur dan vanili. Aduk Rata. Masak dengan api sedang sambil tetap diaduk hingga mendidih. Angkat dan tambahkan air jeruk sunkis, aduk rata. Angkat dan sisihkan.
Mengisi Soes:
1. Belah Soes, isi dengan vla dan jeruk mandarin. Lakukan sampai soes dan isian habis.
2. Sajikan dengan dialasi kertas kue
SUS MAKER
Bahan isi :
2 sendok makan minyak goreng
3 butir bawang merah, dicincang halus
2 siung bawang putih, dicincang halus
75 gram daging sapi giling
100 gram wortel, dipotong kotak kecil
2 sendok makan susu bubuk
1 batang daun seledri, dicincang halus
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
Cara Mengolah : Membuat isi :
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu.
2. Masukkan daging dan wortel, aduk hingga berubah warna.
3. Bumbui dengan susu bubuk, garam, merica, pala, dan daun seledri.
4. Masak sampai matang dan bumbu meresap, sisihkan.
Membuat kue :
1. Kocok telur dan gula sampai lembut.
2. Masukkan tepung terigu dan garam yang telah diayak dengan baking powder.
4. Tambahkan margarin yang sudah leleh, aduk rata.
5. Tuang adonan cake ke dalam cetakan muffin hingga setengah tingginya.
6. Masukkan isi, tutup lagi dengan adonan cake.
7. Taburi keju parut lalu oven selama 25 menit.
PUDING AGAR-AGAR LAPIS KELAPA MUDA
Bahan Lapisan Putih: Bahan Lapisan Cokelat:
500 ml santan, dan 1 1/2 butir kelapa 200 gram gula merah
100 gram gula pasir 1 bungkus agar-agar bubuk putih
1 bungkus agar-agar bubuk putih 750 ml air
1 butir kelapa muda, keruk kasar
1 butir telur, kocok sebentar
1/2 sendok teh esens kelapa (coconut essence)
Bahan Saus Santan:
200 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
1 lembar daun pandan
1/2 sendok teh garam
Cara Mengolah : Membuat Lapisan putih:
1. Didihkan santan sambil diaduk-aduk. Angkat dan dinginkan.
2. Pisahkan santan kental yang berkumpul di permukaan. Masak santan cair bersama gula dan agar-agar sampai mendidih. Masukkan kelapa keruk, lalu angkat dari atas api. Masukkan telur kocok, esens kelapa, dan santan kental. Aduk sampai rata benar, lalu tuang ke dalam loyang.
3. Sisihkan sampai dingin. Setelah mengeras, keruk agar-agar dengan sendok, sisihkan.
Membuat Lapisan cokelat:
1. Masak gula merah, agar-agar, dan air sampai mendidih, kemudian saring.
2. Basahi gelas/mangkuk dengan air. Tuang 1 sendok sayur agar-agar cokelat ke dalamnya. Sisanya biarkan di atas api kecil agar tetap cair. Masukkan kerukan agar-agar Putih ke dalam gelas/mangkuk. Biarkan agak dingin.
3. Tuang lagi agar-agar cokelat di atasnya, beri kerukan agar-agar putih.
4. Lakukan seterusnya sampai kedua bahan agar-agar habis. Usahakan agar yang berwarna cokelat berada paling atas. Dinginkan sampai mengeras.
Membuat Saus Santan:
1. Masak santan, pandan, dan garam sampai mendidih sambil diaduk-aduk terus supaya santan tidak pecah. Angkat, dinginkan, sajikan bersama agar-agar.
ES PISANG HIJAU
Perkiraan Waktu Pembuatan : 45 menit
Disajikan Untuk : 5 Orang
Bahan-Bahan :
40 gram tepung beras
1/2 sendok teh garam
300 ml air
100 ml air daun suji
3 tetes pewarna hijau
175 gram tepung beras
5 buah pisang raja yang tua
es serut
sirup merah
Bahan-Bahan : Saus
650 ml santan(bahan saus)
50 gram tepungh terigu(bahan saus)
75 gram gula pasir(bahan saus)
1 lembar daun pandan(bahan saus)
1/4 sendok teh garam(bahan saus
Cara Mengolah :
1. Aduk tepung beras, garam, air, air daun suji, pewarna hijau lalu rebus sambil diaduk sampai mendidih, angkat. Tambahkan tepung beras, aduk rata lalu aduk lagi sampai kalis(tidak lengket).
2. Tipiskan adonan, balutkan pada pisang hingga tertutup.
3. Kukus pisang selama 20 menit. Angkat dan sisihkan.
4. Rebus bahan saus sampai mendidih, angkat lalu dinginkan.
5. Potong-potong pisang hijau, tuangkan saus, es serut, dan sirup merah.
PANCAKE KENTANG DENGAN SAUS APEL
Disajikan Untuk : 8 Orang
Bahan-Bahan :
4 buah apel hijau, potong menjadi enam bagian
2 1/2 gelas jus apel
6 buah kentang, kupas dan parut halus
1 buah bawang bombay, kupas dan parut halus
1 butir telur
10 sendok makan minyak jagung
1/4 sendok teh garam
1 cangkir thousand island
Cara Mengolah :
Cara membuat saus apel :
1. Masak apel bersama jus apel dengan api kecil selama kurang lebih 30 menit.
2. Setelah selesai, saring apel untuk memisahkan kulit dan bijinya.
3. Masak kembali dengan api kecil sambil diaduk sehingga airnya berkurang separuh.
Cara membuat pancake :
1. Campurkan parutan kentang dan perutan bawang dalam sebuah wadah yang cukup besar.
2. Aduk telur dengan 2 sendok teh minyak jagung dan garam.
3. Campurkan telur dengan kombinasi kentang dan bawang, aduk merata.
4. Tuangkan sisa dari minyak jagung ke dalam pengorengan, panaskan.
5. Dadar tipis adonan kentang, pipihkan sampai diameternya kurang lebih 10 Cm.
6. Dadar selama kurang lebih 3-5 menit sampai kuning kecoklatan.
7. Balikkan kue. Dadar kembali selama 3-5 menit. Angkat dan sisihkan.
8. Sajikan dengan saus apel dan thousand island.
AREM AREM
Ukuran porsi: 10 potong
Bahan-bahan : Isi:
300 gram daging sapi, cincang
3 sendok makan minyak sayur
6 buah cabai merah
1 sendok teh kencur
3 siung bawang putih
6 buah bawang merah
1 buah tomat, cincang
1 cm lengkuas, cincang
2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh garam
300 cc santan
Cara membuat Isi:
1. Haluskan cabai merah, kencur, bawang putih, bawang merah, tomat, lengkuas, gula, dan garam, lalu sisihkan.
2. Panaskan minyak sayur di atas api sedang, lalu masukkan bumbu yang telah dihaluskan, tumis hingga harum.
3. Masukkan daging sapi, aduk rata, masak hingga daging berubah warna, lalu masukkan santan, aduk rata, masak hingga matang dan kuah habis, angkat, sisihkan.
Cara membuat Kulit:
1. Campur semua bahan, aduk rata, masak di atas api sedang hingga santan habis terserap sambil terus diaduk, lalu angkat, dinginkan.
2. Ambil selembar daun pisang, lalu letakkan 2 sendok makan adonan kulit, ratakan hingga setebal 1cm. Tambahkan 1 sendok makan adonan isi di atasnya, gulung dengan ukuran panjang 10 cm dan diameter 2,5 cm, lalu semat kedua ujungnya dengan lidi, ulangi hingga bahan habis.
3. Kukus selama 1 jam hingga matang, angkat, dinginkan, lalu sajikan.
DONAT TALAS
Ukuran porsi: 80 potong
Bahan:
400 gram tepung terigu
80 gram gula pasir
11 gram gist/ragi instan
1/2 sendok teh garam
75 gram mentega/margarin
200 gram talas, kupas, kukus, haluskan
150 cc air
2 butir telur, kocok
Bahan: Taburan:
8 sendok makan mentega
8 sendok makan meisjes
8 sendok makan gula bubuk
Cara membuat
1. Bahan: campur tepung terigu, gula, gist/ragi instan, dan garam, aduk hingga rata, lalu sisihkan.
2. Campur talas, mentega, air, dan telur, aduk hingga rata, lalu masukkan campuran tepung terigu tadi, aduk dan uleni hingga kalis, biarkan di tempat hangat selama 1 jam hingga mengembang.
3. Buang udara dalam adonan tadi dengan cara dipukul-pukul, lalu bagi adonan menjadi 80 bagian, bentuk menjadi bulatan, sisihkan.
4. Panaskan minyak yang banyak di atas api sedang, lalu masukkan donat sedikit-sedikit, goreng hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
5. Setelah dingin, olesi tiap donat dengan sedikit mentega, lalu taburi di atasnya sebagian dengan meisjes dan sebagian dengan gula bubuk.
CAKE - SPONGE CAKE -STEAMED
Ukuran porsi: 8 potong
Bahan-bahan
8 butir telur
500 gram gula pasir
375 cc susu cair
250 cc minyak sayur
1/2 sendok teh vanili ekstrak
675 gram tepung terigu
1 sendok makan baking powder
Cara membuat
1. Campur tepung terigu dan baking powder, aduk hingga rata, lalu ayak, sisihkan.
2. Campur telur dan gula, kocok hingga tercampur rata, lalu masukkan susu cair, aduk rata hingga gula larut.
3. Masukkan minyak sayur dan vanili ekstrak, aduk rata, lalu masukkan campuran tepung tadi sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga rata, saring.
4. Siapkan kukusan diameter 30 cm, lapisi dengan kertas roti hingga tertutup bagian bawah dan sampingnya, lalu olesi dengan sedikit minyak sayur.
5. Tuang adonan ke dalam kukusan tadi, ratakan, lalu kukus roti hingga matang selama 30 menit, angkat, ambil segera kertas rotinya, potong-potong, sajikan.
PIE APEL ROTI
Bahan-Bahan :
150 gram roti gandum / roti tawar (dibelnder halus, kering)
75 gram tepung terigu
100 gram mentega
50 gram gula halus
3 buah apel diiris tipis
Cherry untuk hiasan
Custard instan
3 sendok makan selai aprikot
1 sendok makan rhum
100 gram keju mozarella parut
Cara Mengolah :
Cara membuat cream custard :
1. Campur bubuk custard instant dengan air es.
2. Mixer sampai menjadi cream.
3. Tambahkan 3 sendok makan mentega.
4. Mixer lagi hingga lentur.
Cara membuat pie apel roti :
1. Mixer gula halus dan metega sampai berubah warna.
2. Masukkan roti yang sudah diblender dan tepung terigu, aduk rata.
3. Adonan dipipihkan dalam cetakan bulat kecil berdiameter kurang lebih 12 cm yang sudah diolesi margarin. Tekan-tekan kulit pie lalu gores-gores dengan pisau.
4. Panggang roti sampai kering, angkat. Setelah dingin, berikan cream custard tipis diatasnya. Atur apel yag diiris tipis sampai menutupi permukaan.
5. Hiasi cherry merah ditengahya, lalu kuas dengan selai aprkot yang dipanaskan dahulu.
6. Beri rhum, ratakan diatas buah. Taburi keju mozarella.
7. Panggang di oven sampai keju meleleh dan apel kecokelatan, angkat.
PIE BUAH ROTI
Bahan air agar-agar untuk kuasan :
100 ml air
1/2 sendok teh agar-agar putih
25 gram gula pasir
Cara Mengolah :
Cara membuat cream custard :
1. Campur bubuk custard instant dengan air es.
2. Mixer sampai menjadi cream.
3. Tambahkan 3 sendok makan mentega.
4. Mixer lagi hingga lentur.
Cara membuat air agar-agar :
1. Campur agar-agar, gula pasir dan air.
2. Masak sampai mendidih.
3. Angkat.
Cara Membuat Pie Buah :
1. Cetak roti dengan diameter 10 cm.
2. Panggang dalam oven sampai kering, angkat.
3. Lelehkan cokelat coating, dengan cara di tim, setelah leleh kuaskan pada roti yang kering.
4. Ambil piping bag, isikan dengan cream custard, semprotkan melingkar menutupi cokeat coating. Atur buah diatasnya sesuai dengan selera.
5. Buat air agar-agar, dan olesakan pada permukaan buah, biarkan dingin, dan membeku.
6. Siap dihidangkan.
POFFERTJES
Disajikan Untuk : 7 Orang
Bahan-Bahan :
250 gram tepung terigu
400 ml susu
10 gram ragi
2 butir telur ayam
Garam secukupnya
Mentega halus untuk mengoles
Gula halus secukupnya
Cara Mengolah :
1. Campur tepung dengan ragi, tuangi telur, aduk, beri susu sedikit demi sedikit sampai habis sambil diaduk rata.
2. Biarkan selama 15 menit.
3. Olesi cetakan poffertjes dengan mentega, panaskan.
4. Setelah panas, tuangi adonan, setelah bagian bawah mengering, bagian tengah yang basah dibalik, sehingga membentuk poffertjes bulat. Setelah matang, angkat.
5. Hidangkan selagi hangat dengan gula halus.
PUDING BATIK
Bahan-Bahan :
Bahan Larutan putih: Bahan Larutan coklat:
750 ml susu cair 500 ml susu cair
9 gram agar-agar putih 120 gram gula pasir
150 gram gula pasir 5 g agar-agar putih
2 kuning telur 150 g cokelat masak pekat, lelehkan
250 ml krim kental 2 kuning telur kocok
Cara Mengolah :
Membuat Larutan Putih:
1. Masak susu cair, agar-agar, gula pasir, hingga mendidih.
2. Kocok kuning telur, tambahkan 1 sendok sayur susu cair, aduk rata.
3. Tambahkan krim kental. Aduk rata.
4. Tuangkan adonan ke dalam panci. Panaskan hingga mendidih. Angkat.
5. Biarkan hingga setengah keras.
Membuat Larutan Cokelat:
1. Masak susu cair, gula pasir, agar-agar, cokelat, hingga mendidih.
2. Kocok kuning telur. Tambahkan 1 sendok sayur susu. Aduk rata.
3. Tuang kembali ke dalam adonan agar-agar. Aduk rata hingga mendidih. Sisihkan.
4. Biarkan hingga setengah keras.
Membuat Vla:
1. Rebus air jeruk manis, gula pasir, larutan maizena. Aduk rata.
2. Ambil 1 sendok sayur susu ke dalam kuning telur aduk rata.
3. Masukkan kembali ke adonan susu. Aduk rata hingga mendidih. Angkat. Aduk-aduk.
Penyelesaian:
1. Siapkan cetakan segitiga (volume 1500 ml).
2. Basahi dengan air. Tuang adonan putih dan cokelat bergantian, hingga menyerupai batik. Bekukan. Sajikan puding bersama vla.
ROTI GORENG ISI DAGING
Isi : Roti :
1 sendok makan minyak sayur 500 gram tepung terigu
1 sendok teh minyak wijen 11 gram gist/ragi instan
5 siung bawang putih, cincang halus 100 gram mentega/margarin
400 gram daging sapi, cincang 250 cc susu cair
1 sendok makan kecap manis 100 gram gula pasir
2 sendok makan kecap asin 1/4 sendok teh garam
1 sendok teh gula 1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk 1 butir telur, kocok
1 sendok teh garam 75 cc air
100 cc air 100 gram tepung parnir
1 sendok makan tepung maizena, cairkan dengan sedikit air
Cara Membuat Isi :
1. Panaskan minyak sayur dan minyak wijen, tumis bawang putih hingga harum.
2. Masukkan daging sapi, aduk hingga daging sapi berubah warna.
3. Tambahkan kecap manis, kecap asin, gula, merica bubuk, garam, dan air, aduk rata, masak hingga matang. Masukkan cairan tepung maizena, aduk rata, masak hingga kental dan air habis, angkat. Bagi menjadi 16 bagian, sisihkan.
Cara Membuat Roti :
1. Campur susu cair, gula, garam, dan telur, aduk hingga rata, sisihkan.
2. Campur tepung terigu, gist/ragi instan, dan margarin, aduk hingga rata, lalu buat lubang di tengah-tengahnya, masukkan campuran susu tadi ke dalam lubang sedikit-sedikit, uleni sampai kalis dan tidak melekat.
3. Tutup dengan plastik/serbet basah, biarkan di tempat hangat hingga mengembang 2 kali lipat (kira-kira 30 menit).
4. Pukul adonan agar udaranya keluar, bagi menjadi 16 bagian, bulatkan kembali.
5. Tutup dengan plastik/serbet basah, biarkan di tempat hangat kira-kira 10 menit.
6. Isi tiap adonan roti dengan adonan isi, bulatkan kembali adonan.
7. Tutup dengan plastik/serbet basah, biarkan di tempat hangat kira-kira 10 menit.
8. Olesi roti dengan sedikit air, lumuri dengan tepung parnir hingga rata.
9. Goreng dalam minyak banyak dan di atas api sedang hingga berwarna kecoklatan, angkat, tiriskan
PUDING KARAMEL
Bahan-Bahan : Karamel :
175 gram gula pasir
Puding :
7 butir telur, kocok
75 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh vanili
700 cc susu cair
Cara Mengolah :
Membuat Karamel:
1. Letakkan gula dan sedikit air dalam wajan.
2. Aduk rata, masak hingga agak gosong, angkat.
3. Tuang ke dalam pinggan tahan panas hingga rata ke seluruh permukaan pinggan, dinginkan.
Membuat Puding:
1. Campur telur, gula, garam, dan vanili. Aduk hingga rata, lalu masukkan susu cair, aduk rata. Tuang ke dalam pinggan berisi karamel.
2. Kukus puding karamel dalam dandang atau panci yang berisi air mendidih selama 20 menit. Bungkus tutup dandang atau panci dengan serbet hingga air tidak jatuh ke dalam puding, angkat. Dinginkan.
3. Sajikan dingin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar